INFOTORAJA.COM, RANTEPAO – Bank Rakyat Indonesia (BRI) merayakan ulang tahunnya ke-122, Sabtu (16/12/2017).
Manajemen InfoToraja.Com, menyambengi kantor cabang BRI di Kecamatan Rantepao, Toraja Utara, Jumaat (15/12/2017) siang.

“BRI adalah bank terbesar di Indonesia, bahkan level Asia pun turut diperhitungkan, dan silahturahmi yang kami lakukan untuk menyampaikan terima kasih kami atas kepercayaan BRI kepada media kami,” kata Direktur Utama InfoToraja.Com, Jeanot Nahasan Nida
Anak muda Toraja ini pun menyampaikan akan memberikan kado istimewa bagi BRI dengan membuatkan liputan khusus HUT BRI ke – 122 tahun ini.
Ikut serta dalam silahturahmi ini Pimpinan Redaksi InfoToraja.Com, Yultin Rante dan Koordinator Liputan InfoToraja.Com, Join Desain Tombokan.
Sementara Kepala Cabang BRI Rantepao, Andarias Pagayang menyampaikan BRI yang hadir di Toraja sejak 60 tahun yang lalu bisa berkembang juga tak lepas dari dukungan media.
“Besok kami genap berusia 122 tahun berdiri di Indonesia, tentu semua keberhasilan dan eksistensi pelayannan BRI itu juga kami akui adanya dukungan dan peran media dengan para jurnalisnya,” ungkap Andarias Pagayang.
Melalui program CSR BRI atau BRI peduli lingkungan, membantu 20 rumah ibadah baik gereja maupun mesjid sejumlah Rp. 470 Juta, di Kabupaten Toraja Utara, dan Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan.
Juga dalam pengembangan dunia pariwisata Toraja, BRI juga membuktikan komitmentnya dengan memberikan bantuan bagi objek wisata Ke’te Kesu di Toraja Utara, senilai Rp. 310 Juta.
“Sesuai motto kami, melayani dengan setulus hati, BRI akan terus meningkatkan pelayanan bagi masyarakat khususnya di Toraja,” tambah Andarias.