TORAJA–Jumlah siswa siswi di SMA Negeri 2 Toraja Utara yang lulus seleksi nasional berdasarkan prestasi (SNBP) untuk masuk perguruan tinggi negeri (PTN) di tahun 2025 mengalami penurunan signifikan.
Di tahun 2025 ini hanya 28 siswa siswi yang dinyatakan lulus SNBP.

Jumlah ini turun jauh dibandingkan dua tahun sebelumnya, yakni pada 2023 terdapat 55 siswa, dan tahun 2024 sebanyak 54 siswa lulus SNBP.
Ketua Alumni SMAN 2 Toraja Utara, Yulianus Layuk Rombe memberikan tanggapan terkait kondisi ini. Ia berharap pihak sekolah melakukan evaluasi.
“Agar menjadi evaluasi, karena SNBP 2025 ini mengalami penurunan yang signifikan,” ujar Layuk Rombe.
Ia menuturkan, dalam enam tahun terakhir sejak tahun 2019, SMAN 2 Toraja Utara merupakan lulusan terbanyak masuk PTN.
Di mana, pada tahun 2019 sebanyak 104 siswa, 2020 130 siswa, 2021 125 siswa, 2022 106 siswa, 2023 142 siswa dan 2024 138 siswa berhasil masuk PTN.
Layuk pun menuturkan, tradisi ini semestinya dipertahankan, bahkan semakin meningkat setiap tahunnya.
“Sehingga perlu kerjasama semua pihak. Baik siswa, orang tua, kepala sekolah, para guru, komite sekolah dan alumni untuk pertahankan SMAN 2 sebagai sekolah unggulan akreditasi A,” ucapnya.
Meski begitu, Layuk Rombe berharap, para siswa siswi yang tidak lulus SNBP agar tidak berkecil hati.
Para siswa kata dia, masih bisa mengikitu jalur seleksi nasional berdasarkan tes (SNBT) untuk masuk perguruan tinggi negeri.
“Bagi yang belum lulus masuk PTN jalur SNBP untuk tetap semangat dan persiapkan diri dengan baik mengikuti jalur SNBT,” harapnya.
Layuk menambahkan bahwa saat ini SMAN 2 Toraja Utara sudah memiliki 10.195 alumni, ia berharap agar 422 siswa angkatan ke 32 tahun penamatan 2025 bisa lulus semua.
***
Berikut Daftar 28 Siswa Siswa SMA Negeri 2 Toraja Utara Lulus SNBP 2025
1. Yusnita Soeng, Psikologi, UNDIP
2. Wiarsi Virginia, Sosiologi, Brawijaya
3. Aldarianti, Pendidikan Pariwisata, UPI
4. Dewy Akta Rante, Kedokteran Hewan, UNHAS5. Marna Marthen, Teknik Perkapalan, UNHAS
6. Kerin Julia Limbong, Kesehatan masyarakat, UNHAS
7. Tria Miska Suledatu, Ilmu Gizi, Unhas
8. Dwipawani Rombe Pali’, Ilmu Gizi , unhas
9. Chirey Lovely Patandung – Ilmu Hubungan Internasional – Unhas
10. Chelvin Christiano Linting, Ilmu Kelautan, UNHAS
11. April Palembangan, Kehutanan, UNHAS
12. Amalia Rubak, Sastra Indonesia, UNHAS
13. Irai patanduk, Arkeologi, UNHAS
14. Ririn Sriwahyuningsi, Peternakan, UNHAS
15. Mersy Buntu, sastra jepang, UNHAS
16. Leonardus Aldo Palaka, Peternakan, UDAYANA
17. Salsabila Pabate’ Pappang Allo, Pendidikan Antropologi, UNM
18. Narsuci Banne Rura, Ekonomi pembangunan UNM
19. Damar Bless Kabanga’, pendidikan teknik elektro UNM
20. Florensia Ananda Simon, Teknik sipil, UNM
21. Aloisia Liku Allo, Pendidikan bahasa Inggris, UNM
22. Anastasya Toding, Pendidikan Geografi Internas, UNM
23. Gabriella Maharani Pakan, ekonomi Pembangunan, UNSRAT
24. Mita Massolo’, Teknologi Pangan, Unsrat
25. Fortuna Sallata, Ilmu politik, UNSRAT
26. Sherent Indah Lonteng, Kesehatan Masyarakat, UNSRAT
27. Grace Anggita Rusfadir, Psikologi, UNIMA
28. Aurel Fidelon, Teknik Sipil, Institut Teknologi Kalimantan
naskah : @tompaseru
